Bupati Karawang Masih Berupaya Pulangkan TKW di Bahrain

Bupati Karawang Masih Berupaya Pulangkan TKW di Bahrain

Yuda Febrian Silitonga - detikNews
Rabu, 22 Des 2021 13:57 WIB
Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana
Cellica Nurrachadiana (Foto: Luthfiana Awaludin)
Karawang -

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana menyoroti nasib TKW Karawang di Bahrain yang meminta tolong dipulangkan. Ia meminta tolong berbagai pihak membantu pemulangan.

Ia mengatakan telah berupaya untuk bisa menolong Fitria (TKW Karawang) dengan berkoordinasi dengan pemerintah pusat.

"Tentunya Fitria harus ditolong, dan kami Pemkab tidak diam, Disnaker sudah saya perintahkan untuk mengurusi segala prosesnya, namun tentunya perlu ada tahapan yang harus dilalui, seperti status kerjanya ilegal atau legal dan banyak hal yang memang perlu dilakukan dan butuh waktu," kata Teh Celli panggilan akrabnya saat diwawancarai usai mengikuti rapat umum Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Tarum di Hotel Mercure, Rabu (22/12/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lanjutnya, pihaknya juga sudah melayangkan surat ke Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) dan Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker).

"Kemarin juga sudah dilayangkan surat ke BNP2TKI juga kemenaker, semua upaya tengah dilakukan," terangnya.

ADVERTISEMENT

Diberitakan sebelumnya, Fitria (TKW asal Karawang) juga mengungkapkan soal kondisinya terkini di Bahrain. Dia meminta pemerintah untuk segera memulangkannya ke Indonesia.

Dari percakapan melalui WhatsApp, Fitriah mengungkapkan usai videonya viral saat minta tolong itu telah mengalami banyak tekanan dari berbagai pihak, khususnya dari agensi-agensi penyalur tenaga kerja. "Saya ingin cepat diurus pak, saya takut sama agensi. Saya takut diapa-apain di sini (Bahrain). Pihak agensi marah karena saya buat video Tiktok itu, tolong saya pak, saya ingin cepat pulang," tulis Fitria kepada detikcom.

(mud/mud)



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads