Sudah Meninggal, Cakades di Lebak Ini Raup Suara Terbanyak

Sudah Meninggal, Cakades di Lebak Ini Raup Suara Terbanyak

Bahtiar Rifa'i - detikNews
Senin, 25 Okt 2021 09:37 WIB
Ilustrasi Fokus Nasib Pilkada Langsung (Andhika Akbaransyah)
Ilustrasi Pilkades (Ilustrator: Andhika Akbaransyah)
Lebak -

Calon kepala desa yang sudah meninggal dunia di Muara Dua, Kecamatan Cikulur, Kabupaten Lebak, Banten, mendapatkan suara terbanyak. Sosok mendiang Jakaria mendapatkan lebih dari dua ribu suara.

Ia menang atas lawannya bernama Rasnata yang mendapatkan 900 lebih suara. Pilkades serentak di Lebak ini dilaksanakan pada Minggu (24/10) kemarin.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Babay Imroni membenarkan bahwa mendiang Jakaria menang di Pilkades Muara Dua dan meraup suara terbanyak. Di desa itu, hanya ada dua calon dan warga paling banyak memilih cakades yang sudah meninggal.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Iya betul, bukan informasinya lagi tapi bener almarhum yang jelas menang, pak Jakaria," kata Babay dikonfirmasi melalui sambungan seluler, Senin (25/10/2021).

Ia mengaku tidak tahu persis kapan Jakaria meninggal. Tapi, yang pasti hal itu terjadi sebelum diselenggarakannya Pilkades.

ADVERTISEMENT

Merujuk pada Perda Kabupaten Lebak Nomor 1 Tahun 2015 tentang Desa, Jakaria akan tetap dilantik sebagai kades terpilih oleh bupati. Namanya akan masuk sebagai salah satu kepala desa saat pelantikan secara serentak.

"Namanya itu dilantik, setelah itu pimpinan daerah menunjuk Pj," ujar Babay.

Penunjukan Pj, kata dia, jadi kewenangan pemkab. Kecuali calonnya lebih dari dua, suara terbanyak kedua bisa ditetapkan sebagai kepala desa.

"Tapi apabila calonnya lebih dari dua, suara kedua itu yang dapat," ucap Babay.

Simak juga 'Wanti-wanti Jokowi ke Bupati saat Ada Siswa Terpapar Covid-19':

[Gambas:Video 20detik]



(bri/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads