Bocah di Bandung yang Diduga Diculik Kembali ke Pelukan Orang Tua

Bocah di Bandung yang Diduga Diculik Kembali ke Pelukan Orang Tua

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Selasa, 05 Okt 2021 15:41 WIB
Loving father walking side by side with son holding hands.
Ilustrasi (Foto: Getty Images/iStockphoto/kieferpix)
Bandung - Rafa Mutiara Zahra, bocah perempuan yang diduga diculik akhirnya kembali ke pelukan orang tua. Polisi berhasil menemukan Rafa dan mengembalikannya ke orang tua.

"Betul, alhamdulillah sudah pulang," ucap Rohendi, orang tua dari bocah tersebut saat dihubungi, Selasa (5/10/2021).

Rohendi menuturkan dia tak mengetahui bagaimana kronologi ditemukannya Rafa. Menurut dia, pagi tadi dia dihubungi polisi untuk datang ke Polrestabes Bandung dan membawa Rafa.

"Tadi dijemput. Sempat nangis, tapi alhamdulillah sekarang sudah enggak," kata dia.

Menurut Rohendi, kondisi Rafa saat ini berangsur membaik. Rafa sendiri saat ini kondisinya sehat dan sedang istirahat.

"Alhamdulillah kondisinya sehat," tuturnya.

Sebelumnya, bocah perempuan berusia 5 tahun asal Bandung, Rafa Mutiara Zahra diduga jadi korban penculikan. Sudah sepekan, Rafa menghilang dari dekapan orang tua.

Rohendi, ayah Rafa pun sudah melaporkan anaknya hilang ke polisi. Diketahui, Rafa diduga dibawa orang yang baru dikenalnya. Rafa diduga dibawa sejak 24 September lalu.

Rohendi mengenal dengan sosok perempuan yang diduga membawa anaknya itu. Dia menceritakan awalnya sosok kenalanya berinisial C itu mengajak anaknya pergi ke Mall Citylink untuk jalan-jalan sekaligus berenang. (dir/mud)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads