Warga Luar Kota Masuk ke Bandung Bakal Disekat di Tol

Warga Luar Kota Masuk ke Bandung Bakal Disekat di Tol

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Senin, 05 Jul 2021 14:15 WIB
Detail PPKM Darurat: Aturan-Daftar Provinsi yang Dicakup
Ilustrasi PPKM Darurat (Foto: Edi Wahyono)
Bandung -

Pemerintah Daerah Kota Bandung melakukan penyekatan kendaraan dari luar kota selama PPKM darurat. Kendaraan dari luar kota Bandung akan dihalau dan dikembalikan.

"Saya Pak Dandim dan jajaran Pemkot hari ini menyatakan bahwa Kota Bandung tertutup dari luar. Kita akan lakukan pengembalian kendaraan dari luar ke asalnya. Jadi tidak boleh masuk ke Kota Bandung," ujar Kapolrestabes Bandung Kombes Ulung Sampurna Jaya di Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Senin (5/7/2021).

Ulung mengatakan langkah itu dilakukan guna mencegah penyebaran COVID-19. Pihaknya melakukan pengetatan terhadap mobilitas warga saat PPKM darurat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena saat ini Kota Bandung sedang berbenah dalam rangka menekan angka Covid-19 yang ada di Kota Bandung. Kita lihat dari hasil evaluasi tiga hari terakhir ternyata Kota Bandung mobilitasnya meningkat, dengan peningkatan itu kita lakukan buka tutup jalan lebih cepat lagi, pagi hari, siang dan sore hari dalam rangka menekan mobilitas, sehingga masyarakat tidak banyak ke luar rumah," tutur Ulung.

Ulung menuturkan guna mencegah datangnya dari luar kota ke Bandung, penyekatan akan dilakukan di jalur tol. Penyekatan berlaku secara situasional.

ADVERTISEMENT

"Kalau masyarakat menyadari kita akan buka lagi, kalau masyarakat tidak menyadari kita akan tutup dengan tegas dalam rangka menekan," ucapnya.

"Di gerbang tol itu penyekatan, jadi yang mau masuk akan kita seleksi, tapi saat ini masuk Kota Bandung akan kita kembalikan lagi, jadi tidak menerima dari luar Kota Bandung," kata dia menambahkan.

Namun ada beberapa kriteria yang masih bisa masuk ke Bandung. Mulai dari ambulans hingga sembako.

"Terkecuali ambulans dan sembako, ini kepada masyarakat yang melakukan mobilitas tidak ada artinya yang hiburan atau bermain-main saja," ujarnya.

Simak video 'Imbas PPKM Darurat, Tol Dalam Kota Macet Parah!':

[Gambas:Video 20detik]



(dir/mud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads