Informasi ini tidak ditujukan untuk menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Bila Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan berupa pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan persoalan Anda ke pihak-pihak yang dapat membantu, seperti psikolog, psikiater, ataupun klinik kesehatan mental.
Warga Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, digegerkan dengan penemuan tiga orang sekeluarga meninggal dunia di dalam rumahnya, Rabu (7/4/2021).
Ketiga korban yang meninggal dunia tersebut dipastikan merupakan ibu dan dua orang anaknya. Sang ibu berusia 30 tahun. Anak pertama usia 4 tahun dan anak kedua berumur 2 tahun.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hasil olah TKP, sang ibu ditemukan tergantung dengan leher terbelit kain selendang. Sementara dua anaknya tergeletak di tempat tidur di ruang tamu.
"Ditemukan pertama jam 4 sore oleh warga dan keluarga korban. Ibunya posisi tergantung dan dua anaknya posisi tidur (terlentang) berdampingan," ucap Kasatreskrim Polres Cimahi AKP Yohannes Redhoi Sigiro.
Dari tubuh ibu tersebut tak ditemukan luka bekas penganiayaan, melainkan hanya luka bekas jeratan leher. Sementara dari dua anaknya tak ada bekas luka jeratan di leher maupun di bagian tubuh lainnya.
"Untuk luka ada di leher akibat jeratan selendang untuk dia bunuh diri setelah mengambil nyawa anaknya," kata Yohannes.
Ketiga korban tersebut saat ini sudah dievakuasi ke Rumah Sakit Sartika Asih Bandung untuk dilakukan autopsi. Sang suami melepas kepergian ketiganya dengan tangis histeris.
"Diduga kuat bunuh diri, tapi kita harus pastikan lagi setelah menerima hasil autopsi. Termasuk bagaimana dua anak itu meninggal dunia akan dipastikan nanti (setelah autopsi)," ucap Yohannes.
(mso/mso)