Positif COVID-19, Bupati Cirebon Isolasi Mandiri Sambil Baca Al-Quran

Positif COVID-19, Bupati Cirebon Isolasi Mandiri Sambil Baca Al-Quran

Sudirman Wamad - detikNews
Senin, 07 Des 2020 21:09 WIB
Bupati Cirebon Imron Rosyadi.
Bupati Cirebon Imron Rosyadi (Foto: Sudirman Wamad)
Cirebon -

Bupati Cirebon Imron Rosyadi masih menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya di Jalan Kartini, Kota Cirebon, Jawa Barat. Hari ini, merupakan hari keenam Imron menjalani isolasi mandiri.

Imron mengaku kondisi kesehatannya berangsur membaik. Selain berolahraga dan berjemur, Imron juga mengisi waktu isolasinya dengan membaca Alquran. Sebab, Imron mengaku memiliki banyak waktu untuk dimanfaatkan ke hal-hal yang positif saat menjalani isolasi.

"Kegiatan rutin sekarang (saat isolasi) baca buku dan Alquran. Sehari bisa sampai empat juz ," kata Imron melalui siaran virtualnya kepada awak media, Senin (7/12/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Imron membaca Alquran dalam beberapa waktu, seperti bakda subuh, duha, malam hari dan lainnya. Selain itu, Imron juga mengaku dipantau oleh tim medis.

"Kolesterol saat ini sudah normal, sebelumnya sempat tinggi," kata mantan Kepala Kemenag Kabupaten Cirebon itu.

ADVERTISEMENT

Lebih lanjut, Imron mengaku rencana menjalani swab atau tes usap kedua kalinya pada 10 Desember. "Jangan jenuh, tapi dinikmati. Isolasi ini juga, akhirnya membuat beberapa aktivitas yang sebelumnya sulit dilakukan secara rutin, bisa dilakukan rutin. Seperti baca Alquran dan buku," kata Imron.

Sebelumnya, Bupati Cirebon Imron Rosyadi dikabarkan terkonfirmasi positif COVID-19. Kabag Humas Pemkab Cirebon Nanan Abdul Manan membenarkan kabar tersebut.

"Dari hasil wawancara dengan bupati melalui video call, bahwa hasil swab kemarin positif COVID-19," kata Nanan kepada detikcom di kantor Setda Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Rabu (2/12/2020).

Nanan mengatakan Imron sebelumnya telah rutin menjalani swab atau tes usap tenggorokan. Imron dinyatakan positif setelah menjalani swab kelima kalinya. "Empat kali swab negatif. Kemarin swab kelima," kata Nanan.

(mud/mud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads