KPU Cianjur menyiapkan tim khusus untuk 1.084 penyandang disabilitas yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) Pilbup Cianjur 2020. Ketua Divisi Pendataan KPU Cianjur Anggi Sofia Wardany mengatakan mereka diklasifikasi kategori yaitu disabilitas fisik, mental, sensorik dan intelektual.
"Dengan data kategori tersebut nanti KPU bisa menyiapkan tim pendamping sesuai dengan kebutuhan pemilih difabel tersebut," kata Anggi, Selasa (20/10/2020).
Untuk pendampingnya, menurut Anggi, pihaknya bekerja sama dengan Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Cianjur dan guru SLB. "Tentunya tim yang disiapkan harus sesuai, makanya kami akan rangkul PPDI dan SLB, supaya bisa merekomendasikan siapa saja yang dapat menjadi pendamping pemilih difabel ini," tuturnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia memastikan penyandang disabilitas dapat menyalurkan hak pilihnya di Pilbup Cianjur 2020. "Kami semaksimal mungkin fasilitasi pemilih dari penyandang disabilitas," ucap Anggi.
Lihat juga video 'KPU Makassar Rekrut 21 Ribu KPPS Pilkada 2020':
Ketua Divisi Sosialisasi KPU Cianjur Rustiman menjelaskan pihaknya akan mengagendakan sosialisasi terkait Pilbup Cianjur kepada para difabel. Sehingga mereka bisa memilih pemimpin sesuai dengan apa yang diharapkannya.
"Rencananya dalam waktu dekat, tapi masih menunggu keputusan dari pihak PPDI," ujar Rustiman.
Pengurus PPDI Cianjur Asep Hermawan menjelaskan pihaknya akan menurunkan beberapa orang untuk penerjemah bahasa dengan gerakan tubuh. Ia berharap para difabel bisa difasilitasi sebaik mungkin di Pilbup 2020.
"Siapapun nanti yang terpilih jadi pemimpin Kabupaten Cianjur saya berharap bisa menjadikan Cianjur menjadi lebih baik dan bisa memperhatikan para kaum Disabilitas dan juga warga masyarakat Kabupaten Cianjur sendiri," ucap Asep.