117 Pegawai Positif COVID-19, Balai Kota Bandung Disemprot Disinfektan

117 Pegawai Positif COVID-19, Balai Kota Bandung Disemprot Disinfektan

Wisma Putra - detikNews
Rabu, 09 Sep 2020 15:41 WIB
Balai Kota Bandung disemprot disinfektan
Foto: Wisma Putra
Bandung -

Sebanyak 117 ASN dan non ASN di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung terpapar COVID-19. Untuk menekan penyebaran COVID-19, Kantor Wali Kota Bandung Oded M Danial disemprot disinfektan.

Pantauan detikcom, Rabu (9/9/2020) dua orang petugas berkeliling ke sejumlah kantor dinas yang ada di kawasan Balai Kota Bandung.

Wali Kota Bandung Oded M Danial mengatakan, selain di lingkungan Balai Kota Bandung, penyemprotan dinsifekatan ini juga dilakukan di wilayah Kota Bandung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita sedang menggalakkan kembali (penyemprotan) di seluruh wilayah Kota Bandung," kata Oded di Balai Kota Bandung.

Untuk seluruh kantor SKPD, Oded pastikan semuanya disemprot dinsifekatan, agar steril dari virus COVID-19. "Insya Allah semua," ujar Oded.

ADVERTISEMENT

Oded menambahkan, tujuan penyemprotan dinsinfektan itu karena angka reproduksi COVID-19 meningkat.

"Tujuannya, karena hari ini dinamika COVID-19 ini sangat dinamis. Kita tetap waspada," pungkasnya.

(wip/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads