Pemkab Ciamis mengkonfirmasi penambahan kasus positif virus Corona. Pasien merupakan salah seorang pegawai Toserba di Ciamis bagian gudang, berjenis kelamin laki-laki berusia 51 tahun.
Pasien tersebut terkonfirmasi melalui hasil swab test (PCR) ketika digelar tes massal beberapa waktu lalu oleh Pemkab Ciamis. Saat ini yang bersangkutan dilakukan isolasi mandiri karena termasuk kategori orang tanpa gejala.
"Sehubungan dengan hasil swab test yang dilaksanakan pada 22 Mei lalu, hasilnya sudah keluar ada yang positif salah satu karyawan toserba. Jenis kelamin laki-laki usianya 51 tahun, bagian gudang," ujar Bupati Ciamis Herdiat Sunarya di Posko PIK COVID-19, Jumat (29/5/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Langkah selanjutnya, Pemkab Ciamis akan melakukan swab test massal kepada seluruh pegawai toserba tersebut. Pihak toserba juga akan melakukan langkah isolasi mandiri.
Kasus terkonfirmasi COVID-19 di Ciamis menjadi 7 orang, 5 di antaranya dinyatakan sembuh, 1 orang menunggu hasil swab test kedua menunjukkan negatif dan 1 orang adalah pasien baru terkonfirmasi positif seorang karyawan toserba.
Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi (PIK) COVID-19 Ciamis Bayu Yudiawan menambahkan pihaknya belum bisa memastikan asal karyawan tersebut terpapar virus Corona.
Namun diketahui pasien tersebut berasal dari luar daerah Ciamis. Dinas Kesehatan Ciamis kini melakukan tracing dan meminta bantuan Dinas Kesehatan asal pasien tersebut untuk menyimpulkan asal paparan virus Corona.
"Sedang di tracing, belum bisa disimpulkan. hari ini semua pegawainya lagi di swab test. Sedangkan keluarga pasien karena rumahnya di luar Ciamis kita serahkan ke Dinkes wilayahnya. Nanti fakta hasil swab menentukan dari mana awal datangnya secara objektif," tegas Bayu.
(mud/mud)