Pasien Positif Corona di Sumedang Bertambah Jadi 12 Orang

Pasien Positif Corona di Sumedang Bertambah Jadi 12 Orang

Muhamad Rizal - detikNews
Kamis, 21 Mei 2020 20:57 WIB
Poster
Ilustrasi (Foto: Edi Wahyono/detikcom).
Sumedang - Perkembangan terkait kondisi penyebaran COVID-19 di Kabupaten Sumedang, hingga saat ini mengalami peningkatan dengan total jumlah pasien positif sebanyak 12 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Sumedang Iwa Kuswaeri mengatakan hingga saat ini jumlah pasien positif berdasarkan hasil uji Polymerease Chain Reaction sebanyak 12 orang.

"Dari total 12 orang pasien terkonfirmasi positif swaab, 2 orang di antaranya telah selesai dan dinyatakan sembuh yaitu dari Kecamatan Darmaraja dan jatinangor. Dan 10 orang pasien lainnya diisolasi di RSUD Sumedang," Kata Iwa kepada detikcom melalui sambungan telepon, Kamis (21/5/2020).

Berdasarkan hasil pemeriksaan rapid test, kata Iwa saat ini sebanyak 7 orang, dimana kategori reaktif rapid test ini dipilah menjadi ODP reaktif dan PDP reaktif.

"ODP reaktif rapid test yaitu tidak bergejala, jumlahnya sebanyak 3 orang. Dan PDP reaktif rapid test yaitu adanya gejala klinis pneumonia atau comorbid penyakit tertentu, jumlahnya sebanyak 4 orang," ucap Iwa.

Menurutnya hasil rapid test reaktif belum tentu positif terpapar COVID-19. Untuk membuktikannya harus dilanjutkan dengan uji Polymerase Chain Reaction atau Swab.

"Pasien yang meninggal dengan status reaktif Rapid test, walaupun belum tentu positif COVID -19, namun pemulasaraannya dilaksanakan menggunakan standar protokol COVID-19, dengan tujuan untuk melindungi masyarakat agar tidak terpapar bila ternyata jenazah yang bersangkutan positif COVID-19," ucap Iwa. (mso/mso)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads