Mahasiswi Diperkosa, Mayatnya Dibuang ke Tepi Sawah
AU (22) tewas tergeletak di tepi sawah yang tidak jauh dari Jalan Sarasa, Kecamatan Cibereum, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Senin (22/7/2019). Kondisinya setengah bugil. Saat itu polisi belum bisa menyimpulkan apakah wanita itu korban kekerasan seksual.
![]() |
Polisi menggelar rekonstruksi, RH secara bertahap memperagakan aksi kejinya. Korban duduk di depan samping RH. Sosok korban diperankan oleh polwan. Di lahan kosong ini RH melakoni 16 adegan. Tim Inafis Polres Sukabumi Kota memotret adegan demi adegan reka ulang untuk dokumentasi kelengkapan berkas perkara.
"Reka ulangnya mulai dari saat membekap korban, mengambil barang-barang korban, memerkosa korban, lalu mencekik hingga korban meninggal dunia. Pelaku mencekik hingga tulang leher korban patah, ini sesuai dengan hasil autopsi," tutur Kapolresta Sukabumi yang saat itu dijabat AKBP Susatyo.
(sya/bbn)