KPK Datangi RS Borromeus, Cokok Bupati Bandung Barat?

KPK Datangi RS Borromeus, Cokok Bupati Bandung Barat?

Tri Ispranoto - detikNews
Rabu, 11 Apr 2018 13:24 WIB
Foto: Tri Ispranoto
Bandung - Sejumlah Anggota Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terlihar mendatangi RS Borromeus, Jalan Ir H Djuanda (Dago), Kota Bandung. Di rumah sakit tersebut Bupati Bandung Barat Abubakar tengah menjalani kemoterapi.

"Siang ini, tim KPK dan Polri sedang berada di RS Borromeus Bandung untuk menunggu proses pengobatan kemo Bupati Bandung Barat yang sedang dilakukan," kata Kabiro Humas KPK Febri Diansyah kepada wartawan, Rabu (11/4/2018).


Pantauan detikcom di RS Borromeus. Terlihat ada satu unit mobil patroli kepolisian yang terparkir di halaman dalam. Sementara di Gedung Yosef lantai 4 yang merupakan Laboratorium Stroke Unit-Intermediate Care terlihat banyak orang yang berkumpul.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

KPK Datangi RS Borromeus, Cokok Bupati Bandung Barat?Foto: Tri Ispranoto

Dari sekian banyak orang di lantai 4, beberapa di antaranya diduga sebagai anggota KPK. Meski tidak berpakaian mencolok, namun salah seorang dari mereka terlihat mengenakan nametag 'KPK' yang tergantung di bagian celana. Di sisi lain sejumlah anggota kepolisian mengenakan seragam terlihat lalu lalang di lantai empat.

Hingga Rabu siang pukul 13.15 WIB suasana di lantai 4 yang diduga tempat Abubakar melakukan kemoterapi tidak terlihat tanda-tanda apapun. Termasuk pergerakan dari KPK yang diduga akan melakukan 'penjemputan' terhadap orang nomor satu di Kabupaten Bandung Barat itu.

(ern/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads