Kapolda Jabar: Bangun Silaturahmi Agar Tercipta Toleransi Beragama

Kapolda Jabar: Bangun Silaturahmi Agar Tercipta Toleransi Beragama

Baban Gandapurnama - detikNews
Jumat, 24 Jul 2015 10:31 WIB
Kapolda Jabar: Bangun Silaturahmi Agar Tercipta Toleransi Beragama
Bandung - Polda Jabar terus melakukan upaya antisipasi guna menangkal gejolak berujung konflik pasca insiden kerusuhan di Tolikara, Papua. Perlu peran seluruh lapisan masyarakat agar kompak mencegah peristiwa serupa tak berlangsung di wilayah Jabar.

"Kita harus antisipasi supaya kejadian seperti itu (kerusuhan Tolikara) tidak merembet di Jabar. Sekarang kan kondisi di Papua sudah damai dan selesai," ucap Kapolda Jabar Irjen Pol Moechgiyarto menyampaikan sambutannya dalam acara bertajuk 'Silaturahmi Kamtibmas Kapolda Jabar dengan Forum Kerukunan Umat Beragama' di aula Mapolrestabes Bandung, Jumat (24/7/2015).

Lebih lanjut Moechgiyarto mengimbau kepada masyarakat Jabar tidak terpancing dan terprovokasi dengan isu menyesatkan. Sejauh ini, sambung dia, situasi di Jabar tetap kondusif.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dia meminta semua pihak terus menjaga suasana semakin aman dan tentram. "Kerukunan akan nampak dengan cara silaturamhi yang terus dibangun sehingga tercipta toleransi beragama," ujar Moechgiyarto.

(bbn/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads