Lama Lulus, Peminat Jurusan Jurnalistik Unpad Menurun

Lama Lulus, Peminat Jurusan Jurnalistik Unpad Menurun

- detikNews
Selasa, 05 Okt 2010 16:37 WIB
Bandung - Peminat Jurusan Jurnalistik Fikom Unpad mengalami penurunan setiap tahunnya. Diduga kuat hal itu disebabkan karena ada anggapan mahasiswa Jurnalistik susah lulus dibandingkan jurusan lainnya, seperti Humas, Manajamen Komunikasi, serta Informasi dan Perpustakaan.

"Memang peminat jurusan jurnalistik relatif lebih sedikit dibandingkan tiga jurusan lainnya. Banyak yang bilang, Jurnalistik lebih susah lulus dibandingkan jurusan lainnya. Benar atau tidak, kita akan kaji," ujar Dekan Fikom Unpad Deddy Mulyana saat jumpa pers Dies Emas Fikom di Executive Lounge Gedung Rektorat Unpad, Jalan Dipatiukur, Selasa (5/10/2010).

Meski begitu, Deddy mengaku belum mengetahui berapa persen korelasi antara lamanya lulus dan penurunan peminat Jurusan Jurnalistik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lebih lanjut Deddy menerangkan, mahasiswa Jurnalistik sulit untuk lulus, hal itu wajar. Sebab, kata dia, itu untuk membentuk kepribadian mahasiswa sebelum ia terjun menjadi wartawan.

"Wartawan itu kan harus tegar, mereka harus punya kepribadian. Bukan anak mami atau yang mementingkan penampilan keren dan necis," ujar Deddy.
(ern/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads