Penghargaan Adiwiyata 2009 diberikan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Menteri Pendidikan Nasional, Jum'at (5/6/2009) sekaligus pengumuman Penghargaan Adipura. SMP 7 pernah meraih penghargaan serupa pada 2007 dan 2008.
Menurut Kepala sekolah SMP 7 Bandung Nandi Supriyadi, inti keberhasilan sekolahnya tidak terlepas dari adanya muatan lokal pendidikan lingkungan hidup yang telah berlangsung selama 2 tahun.
"Selama 2 jam dalam satu minggu para siswa SMP 7 diberi materi tentang lingkungan hidup dengan presentase 70 persen kegiatan praktrikum dan 30 persen teori," ujar Nandi yang ditemui di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Senin (8/6/2009).
Nandi mengatakan penerapan mulok pendidikan lingkungan hidup tersebut tercermin dari peraturan larangan morokok di area sekolaj, bahkan dari jarak 300 meter. "Siapapun yang datang ke SMP 7 diharuskan untuk tidak merokok, bahkan jarak 300 meter dari SMP 7 harus sudah bebas asap rokok," kata Nandi.
Nandi menambahkan keberhasilan yang kini didapat juga tidak lepas dari kerjasama antara guru dan siswa yang sadar akan lingkungan sekolahnya. "Mereka semua sudah sadar dan saling menegur antar teman atau guru jika mereka melihat ada yang membuang sampah sembarangan atau merokok," jelasnya.
Harapannya, penghargaan ini akan terus dipertahankan oleh SMP 7 sampai mendapatkan penghargaan Adiwiyata Mandiri. "Kalau tahun depan kita menang lagi kita dapat Adiwiyata Mandiri, berarti juga kita harus bisa mengajak sekolah lain untuk bisa seperti kita," tambah Nandi. (tya/ern)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini