ITB Tak Akan Terima Mahasiswa Baru Geodesi Dalam 1 Tahun

Mahasiswa ITB Tewas Saat Ospek

ITB Tak Akan Terima Mahasiswa Baru Geodesi Dalam 1 Tahun

Baban Gandapurnama - detikNews
Selasa, 10 Feb 2009 15:12 WIB
ITB Tak Akan Terima Mahasiswa Baru Geodesi Dalam 1 Tahun
Bandung - Bagi anda yang berniat mengambil jurusan Geodesi dan Geomatika di ITB, tampaknya harus segera mencari jurusan lain. Sebab, Institut Teknologi Bandung (ITB) memutuskan tidak akan menerima mahasiswa baru selama satu tahun ajaran untuk program studi tersebut.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni ITB Widyo Nugroho Sulasdi menyatakan tak hanya membekukan Ikatan Mahasiswa Geodesi (IMG) dan melakukan psikotest kepada seluruh mahasiswa Geodesi, pihaknya juga akan melakukan pembenahan secara menyeluruh terhadap program studi Geodesi dan Geomatika.

"Kami tidak akan menerima mahasiswa baru dalam satu tahun," ujarnya saat jumpa pers di Gedung Rektorat ITB, Jalan Tamansari, Selasa (10/2/2009).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurutnya dalam waktu dekat, Rektor ITB Djoko Santoso akan bertemu dengan dosen Geodesi dan Geomatika untuk membahas apakah masih perlu program studi tersebut dipertahankan.

(ern/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads