Benda Mencurigakan Itu Sekilas Mirip Bom

Warga Setiabudi Geger

Benda Mencurigakan Itu Sekilas Mirip Bom

Baban Gandapurnama - detikNews
Jumat, 12 Des 2008 10:32 WIB
Benda Mencurigakan Itu Sekilas Mirip Bom
Bandung - Setelah 15 menit Tim Gegana dari Polda Jabar langsung mengevakuasi benda mencurigakan tersebut ke Markas Brimob Polda Jabar di Cikeruh. Sekilas benda itu mirip bom, namun belum bisa dipastikan kebenarannya.

Menurut salah seorang petugas tim Gegana Polda Jabar AKP Ujang, benda tersebut akan diperiksa lebih lanjut di Cikeruh. "Akan dibawa ke Cikeruh," kata Ujang singkat saat ditemui di lokasi, Jumat (12/12/2008).

Saat ditanya apakah benda yang mencurigakan tersebut adalah bom, Ujang mengaku benda tersebut memang mirip dengan bom. "Sekilas betul mirip. Namun untuk memastikannya kita akan bawa ke Cikeruh untuk di tes. Benar atau tidak saya tidak bisa memprediksi," kata Ujang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Senada dengan Ujang, Kapolsek Cidadap AKP Yuz Danial mengatakan benda mencurigakan belum dipastikan bom.

"Benda tersebut belum bisa dipastikan itu bom. Kita masih akan memeriksa benda tersebut," ujar Yuz.

Saat ini Tim Gegana Polda Jabar telah meninggalkan lokasi dengan membawa benda yang yang seukuran dengan kardus sepatu tersebut.

Sebelumnya, benda mencurigakan yang membuat geger warga Setiabudi ini awalnya ditemukan pemulung, Agus (31), pukul 07.00 WIB, Jumat (12/12/2008). Awalnya benda itu berada di Gang Hegar Budi RT 3 RW 4 Kelurahan Hegarmanah Kecamatan Cidadap.

Saat dibuka, Agus melihat benda yang berbentuk kotak itu terbungkus koran dan terikat dengan lakban warna cokelat. Agus melihat lampu kecil berwarna putih yang terus menyala dan juga seutas kabel kecil warna hitam.

Kemudian Agus membawa benda itu hingga mulut gang dan meminta bantuan satpam Bank Lippo untuk mengenalinya.

Kebetulan pada saat itu polisi melintas, oleh anggota polisi benda itu dibawa ke gang menuju rumah No 80, yang berada berdampingan dengan Gang Hegar Budi.



Ayo ngobrol seputar Kota Bandung di Forum Bandung. (afz/ern)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads