Bakti BCA Kembali Salurkan Bantuan untuk Manado

Bakti BCA Kembali Salurkan Bantuan untuk Manado

- detikNews
Jumat, 07 Feb 2014 00:00 WIB
Bakti BCA Kembali Salurkan Bantuan untuk Manado
Jakarta - Bencana banjir bandang yang terjadi di Manado beberapa waktu yang lalu, sangat memprihatinkan. Tak hanya kehilangan harta benda, aktivitas sebagian besar masayarakat Manado pun lumpuh. PT Bank Central Asia Tbk (BCA) melalui program Bakti BCA kembali memberikan bantuan kepada masyarakat kota Manado yang dilanda bencana banjir bandang dan tanah longsor. Kali ini, BCA memberikan memberikan 300 paket bantuan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari para korban.

Bantuan tersebut diserahkan secara langsung oleh Kepala KCU Manado Andrijadi Mawardi ke tiga posko bantuan yang berbeda, yakni Gereja Betlehem, Gereja Getsemani, Gereja Mikael Manado. “Musibah ini telah menimbulkan banyak kerugian material seperti jalan putus, bangunan dan rumah rusak. Banjir kali ini juga telah menelan korban jiwa. Oleh karena itu, sebagai salah satu pilar utamanya Bakti BCA turut serta bergerak membantu meringankan beban para korban banjir bandang dan tanah longsor ini,” ujar Andrijadi.

Sebelumnya, BCA telah memberikan bantuan berupa 1000 lampu emergency gratis kepada para korban banjir Manado di pengungsian . Tidak hanya korban banjir bandang Manado, BCA pun turut membantu masyarakat korban banjir Jakarta dengan memberikan donasi sejumlah Rp300 juta melalui PMI DKI Jakarta dan bantuan berupa barang-barang layak pakai (pakaian anak-anak, dewasa), biskuit, air minum mineral untuk disalurkan melalui cabang-cabang BCA dan diserahkan kepada korban banjir Jakarta. “Seluruh bantuan ini merupakan bukti nyata komitmen BCA dalam mendukung penanggulangan bencana alam di tanah air. Bantuan ini juga diharapkan menjadi pemicu agar perusahaan-perusahaan di Indonesia turut bergerak membantu para korban bencana alam yang sedang melanda beberapa daerah di Indonesia.” tutup Andrijadi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

BCA Senantiasa di Sisi Anda.

(adv/adv)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads