Gempa berpusat di 4.03 derajat Lintang Utara dan 126.81 derajat Bujur Timur, dengan kedalaman 10 kilometer, terjadi Jumat (23/12/2012) pukul 20.52.24 WITA. Getarannya memang terasa di kota Manado, namun tidak menimbulkan kerusakan.
Pantauan detikcom, tidak ada kepanikan. Warga kota Manado yang menganggap gempa tersebut biasa saja. Bahkan warga terus melakukan aktivitas berbelanja kebutuhan Natal dan Tahun Baru yang semakin dekat.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara Tajudin (26), warga Kelurahan Malalayang, mengaku tidak begitu merasakan getaran gempa karena sedang mengendarai sepeda motor.
"Motor saya memang sempat bergoyang, tapi saya kira pas lewat jalan bergelombang, ternyata gempa. Teman yang bilang kalau tadi itu gempa," terangnya.
(van/van)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini