Roket Israel Tewaskan 4 Warga Palestina, Korban Tewas Jadi 34 Orang

Roket Israel Tewaskan 4 Warga Palestina, Korban Tewas Jadi 34 Orang

- detikNews
Sabtu, 17 Nov 2012 14:42 WIB
Serangan Israel ke Gaza (AFP)
Gaza City, - Memasuki hari ke-4, serangan udara militer Israel ke wilayah Gaza kembali memakan korban jiwa. Dilaporkan 4 warga Palestina tewas akibat serangan tersebut. Total korban tewas pun bertambah menjadi 34 orang.

Otoritas setempat memastikan bahwa 3 orang diantara korban tewas tersebut merupakan anggota militan Hamas. Mereka terkena serangan udara Israel yang mengenai wilayah pusat Jalur Gaza.

"Tiga pria dilaporkan tewas akibat serangan udara Israel di kamp Maghazi di pusat kota Gaza," ujar juru bicara layanan darurat setempat, Adham Abu Selmiya, seperti dilansir AFP, Sabtu (17/11/2012).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seorang pejabat keamanan Palestina memastikan, ketiga korban tewas merupakan militan dari sayap kanan Hamas, Ezzedine al-Qassam Brigades.

Sedangkan seorang korban tewas lainnya terkena serangan udara ketika tengah mengendarai motor di wilayah Tel al-Sultan, Rafah bagian selatan.

Di saat yang bersamaan, koresponden AFP melaporkan terjadinya pengeboman brutal di wilayah barat Gaza. Bombardir ini terjadi pasca serangan udara Israel merajalela di wilayah tersebut pada Jumat (16/11) malam waktu setempat.
(nvc/gah)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads