"Bukan memukul meja, tapi gerakan refleks," kata Slamet saat dikonfirmasi detikcom, Rabu (19/12/2018).
Dalam tulisan Usamah yang dimuat di muslimobsession, disebutkan bahwa Prabowo meninju meja hingga membuat ulama terperangah. Slamet menegaskan Prabowo hanya mengeluarkan refleks saat dituduh ilmu Islam eks Danjen Kopassus itu kurang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Juru bicara Front Pembela Islam atau FPI itu juga menegaskan Prabowo tak pernah mengkhianati umat Islam. Soal apakah tulisan Usamah tendensius kepada Prabowo, Slamet menyerahkan penilaian tersebut kepada publik.
"(Gerakan refleks) menunjukkan keseriusannya walau dituduh Islamnya kurang, tapi dia tidak pernah mengkhianati Islam," sebut Slamet.
Saksikan juga video 'Prabowo Ingin Jemput Habib Rizieq':
(gbr/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini