Dalam keterangan tertulis yang diterima detikcom, Jumat (4/3/2016), Andri menyebut agar tidak mengganggu aktivitas warga saat CFD maka kendaraan para delegasi akan melintas di jalur busway kawasan Jend Sudirman hingga MH Thamrin, Jakarta Pusat. Sterilisasi jalur busway itu ditutup sejak pukul 07.00-09.00 WIB.
Untuk memastikan kelancaran lalu lintas, pihaknya menerjunkan 250 personel. Selain itu, mereka juga akan diperbantukan 300 orang aparat Polda Metro Jaya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
KTT Luar Biasa OKI akan digelar di Gedung Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta. Sebanyak 56 kepala negara atau kepala pemerintahan dipastikan hadir dalam acara tersebut.
Hari pertama diawali dengan pertemuan Senior Officer Meeting (SOM) dengan para delegasi menteri anggota KTT OKI. Presiden Joko Widodo juga telah dijadwalkan membuka KTT Luar Biasa OKI.
(aws/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini