Tahun 2014 mungkin akan jadi tahun bersejarah bagi Indonesia. Pasalnya, tahun politik kali ini dipenuhi wajah-wajah baru dalam Pemilihan Presiden mendatang.
Bila disikapi secara positif, munculnya sosok-sosok anyar itu akan menimbulkan senyum cerah bagi rakyat. Namun, sepertinya hal itu tidak berlaku bagi Ableh (53). Pria keturunan Tionghoa itu tak acuh perihal percaturan politik Republik ini.
"Nggak mau tahu saya. Susah sekarang, kalau begini, siapa aja yang mau jadi (presiden) ya terserah," kata Ableh di rumahnya di RT 03/06, Sewan, Rawa Kucing, Tangerang, Banten, Selasa (18/3/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Paling begini kalau memang dia istilah kata, mau (mampir) ke sini. Saya mengucapkan banyak-banyak terima kasih pada bapak (presiden terpilih). Saya sih minta begitu aja, kalau dia mau bantu saya, kalau dia nggak ngasih ya nggak masalah," kata Ableh.
Rumah Ableh tak ubahnya 'gubuk derita'. Dindingnya terbuat dari bilik anyaman bambu. Atapnya berbalut jerami kering. Lantainya dingin sebab tak ada ubin keramik yang menutupi tanah yang lembab.
"Ini (rumah) bukan punya sendiri. Dikasih saudara ya gini ini. Kalau udah mau ambrol ya urus sendiri, benerin sendiri," ucap Ableh.
Ableh bukan warga asli perkampungan yang disebut kampung Cina Benteng itu. Dia berasal dari Jembatan Dua, Kota, Jakarta Utara, dan hijrah karena menikah dengan istrinya yang memang asli daerah itu.
"Dari tahun 78 pindah kesini. Ya dari dulu (rumah) kayak gini. Ya dulu dagang kue 2 jam ngonthel sepeda ke Srengseng, tapi bangkrut. Ya udah sekarang (kerja) apa aja," kata Ableh yang bermata sipit itu.
Berbeda dengan laiknya warga keturunan Tionghoa, kulit Ableh tidak berwarna putih cerah. Kelam yang mungkin senada dengan kehidupannya masih melekat erat pada tubuhnya.
"Saya mah nggak peduli (sama para pemimpin). Belum tentu gue mikirin elu, elu juga mikirin gue. Yang penting saya nyari duit aja buat ngasih makan anak bini," gugatnya pada para calon pemimpin bangsa yang menggembar-gemborkan kepedulian pada rakyat kecil.
(dha/gah)











































