Gusti Kanjeng Ratu Hemas dan 4 Salam

Gusti Kanjeng Ratu Hemas dan 4 Salam

- detikNews
Selasa, 14 Des 2010 19:07 WIB
Jakarta - Datang dengan batik motif parang lengan panjang, GKR Hemas yang juga anggota DPD ini menyapa para wartawan dengan 4 salam sapa. Selamat pagi, Assalamualaikum, Salam Sejahtera, Om Swastiastu.

Kedatangan GKR Hemas sendiri untuk meresmikan website Kaukus Perempuan Parlemen DPD RI, hari ini Selasa (14/12/2010). Website tersebut nantinya akan menjadi corong kegiatan para perempuan parlemen DPD RI ke publik.

"Dengan adanya website ini kami berharap agar aspirasi masyarakat terjaring khususnya terkait isu perempuan," kata GKR Hemas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kegiatan Kaukus Perempuan Parlemen DPD RI ini sendiri yaitu mendorong keterwakilan perempuan di parlemen dengan aktif mendorong peningkatan keterwakilan perempuan di parlemen dengan menyelenggarakan seminar, lokakarya dan konsultasi publik.

Selain itu, Kaukus Perempuan ini akan merintis pembentukan jejaring perempuan parlemen dengan menjaring semua perempuan baik di tingkat pusat (DPR/DPD) maupun di tingkat provinsi/kabupaten/kota (DPRD).

Situs Kaukus perempuan ini sendiri bisa diklik melalui alamat situs di www.perempuandpdri.org

GKR Hemas lahir di Jakarta pada 31 Oktober 1952. Alumnus Arsitektur Pertamanan Universitas Trisakti Jakarta ini merupakan istri dari Sri Sultan HB X. Sebelum menjadi anggota DPD RI, ibu dari 5 putri ini pernah menjadi anggota MPR RI utusan Golongan. Dia pun pernah menjadi pimpinan redaksi sebuah majalah wanita.

(feb/vit)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads