Kecewa Pelayanan Maybank Visa Infinite Mini

Saya menggunakan kartu kredit Maybank Visa Infinite sejak Juni 2023. - detikNews
Jumat, 19 Jan 2024 13:31 WIB
Jakarta -

(SOLVED)

Saya menggunakan kartu kredit Maybank Visa Infinite sejak Juni 2023. Bulan ini saya coba menggunakan fitur contactless di Jepang dan selalu gagal. Sekembalinya dari perjalanan, saya coba menghubungi CS 1500611 dan email ke customer service dan saya mendapatkan jawaban sebagai berikut:

"Dengan sangat menyesal, dapat kami sampaikan bahwa sesuai ketentuan yang berlaku, bagi nasabah yang telah memiliki Maybank Kartu Kredit dengan logo contactless yang di terbitkan sebelum tanggal 5 Juni 2023, maka saat ini fitur contactless tersebut belum dapat dipergunakan.

Untuk dapat menggunakan fitur contactless, pemegang kartu harus mengajukan penggantian kartu dengan kartu contactless yang baru (terdapat biaya Rp 100.000). Kami harap Bapak berkenan dengan ketentuan tersebut."

Sungguh ironis, bank sekelas maybank berani menerbitkan kartu dengan fitur contactless yang sudah tercetak tetapi fitur tersebut ternyata nihil. Untuk mendapatkan fitur tersebut, biaya juga dibebankan kepada nasabah.

Saat ini saya tidak berkenan untuk dibebankan biaya tersebut untuk ketidaksesuaian pelayanan yang Maybank berikan. Mohon tindak lanjut dan kesesuaian atas fasilitas yang dijanjikan kepada nasabah.


Nicholas
Nomor Laporan No. 5709/12/23/IQS/KK/CORR

Tanggapan atas pengaduan Bapak Nicholas

Menanggapi pengaduan yang disampaikan oleh Bapak Nicholas melalui rubrik "Suara Pembaca" Detik.com pada tanggal 19 Januari 2024 berjudul "Kecewa Pelayanan Maybank Visa Infinite Mini".

Menindaklanjuti pengaduan tersebut, kami telah menghubungi Bapak Nicholas untuk menjelaskan dan menyelesaikan permasalahan yang terjadi. Bapak Nicholas dapat menerima penjelasan kami dan permasalahan telah diselesaikan dengan baik.

Demikian kami sampaikan, terima kasih atas perhatian dan kerja samanya.


Tommy Hersyaputra
Head, Corporate Brand & Communications
PT Bank Maybank Indonesia, Tbk




(wwn/wwn)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork