Promo Top Up Voucher Game Upoint Tidak Sesuai Iklan

Suara Pembaca

Promo Top Up Voucher Game Upoint Tidak Sesuai Iklan

Sugianto - detikNews
Rabu, 10 Jan 2024 18:53 WIB
Keluhan

Pada tanggal 23 Desember 2023, saya melihat ada promo banner pada halaman website Upoint dan segera melakukan transaksi karena ketika sedang transaksi saya melihat kuota promo masih tersedia.

Namun saya tidak mendapatkan bonus atau kode voucher reedem pada promo pembelian tersebut yang berupa nilai voucher yang berjumlah setara dengan nominal pembelian. Saya sudah membuat laporan ke customer service Upoint namun transaksi saya dengan ID 91b6cd834688d531a4a71573ee473870 dinyatakan tidak mendapatkan promo dikarenakan kuota habis.

Padahal jelas-jelas saat melakukan pembayaran kuota promo masih tersedia. Ini berarti pihak Upoint tidak memberikan promo sesuai ketersediaan kuota. Saya sudah melakukan pengecekan di akun sosial media resmi Upoint dan ternyata banyak pelanggan lain mengalami hal serupa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mohon kepada pihak terkait agar dapat menangani keluhan pelanggan dengan serius. Terima kasih.


Sugianto
jiawen.ong.1989@gmail.com



Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads