Permohonan Pengukuran Ulang Atas Tanah SHM Belum Diproses

Suara Pembaca

Permohonan Pengukuran Ulang Atas Tanah SHM Belum Diproses

Mulyono - detikNews
Jumat, 25 Mar 2022 09:07 WIB
Keluhan

Tepatnya tanggal 25 Februari 2022, saya membuat permohonan ke BPN/ATR Asahan di Kisaran melalui loket pelayanan untuk pengukuran ulang atas tanah SHM nomor 03440 atas nama Mulyono yang terletak di Jl. Musholla Lk VII Kelurahan Mutiara Kecamatan Kota Kisaran Timur Kabupaten Asahan.

Setelah itu, tanggal 11 Maret 2022 saya datang kembali ke BPN/ATR Asahan, dan kembali diterima oleh petugas loket pelayanan untuk konfirmasi bahwa permohonan saya tersebut sudah sampai dimana prosesnya, tapi saya tidak mendapatkan informasi yang akurat dikarenakan tidak adanya kejelasan dari pihak yg berwenang dalam proses permohonan saya tersebut.

Sampai tanggal 15 Maret 2022 ini saya tidak mendapatkan progress atas permohonan saya tersebut. Apakah seperti ini proses permohonan di BPN/ATR yang menurut saya berlarut-larut dan terkesan tak diproses? Apakah standar operasional pelayanan tidak memiliki estimasi waktu?

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Apakah petugas yang di instansi ini tidak saling ada koordinasi, keterkaitan secara pembagian tugas dalam organisasi instansi dalam melakukan tugas dan tanggung jawabnya melayani masyarakat? Terima kasih.


Mulyono
chairul_kanyus@yahoo.com



Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads