(SOLVED)
Sekitar tanggal 5 Januari 2020, pesawat telepon rumah saya tidak bisa digunakan untuk melakukan dan menerima panggilan. Tanggal 15 Januari 2020 pagi, saya melaporkan kejadian itu ke kantor Telkom Brebes.
Customer servic menjanjikan akan ada petugas dari Telkom yang melakukan pengecekan ke rumah paling lama tiga hari setelah laporan. Sampai tanggal 25 Januari 2020, tidak ada satupun petugas yang datang dan pesawat telepon tetap tidak berfungsi.
Ada informasi dari kerabat bahwa saat menelepon ke nomor rumah, ada yang mengangkat tapi orang lain. Akhirnya saya mengecek sendiri melalui ponsel dan betul bahwa nomor itu aktif tapi sudah digunakan orang lain.
Tanggal 30 Januari 2020, kami kembali ke kantor Telkom Brebes, petugas tidak bisa menjelaskan masalahnya bahkan cenderung menyarankan kami untuk mencabut nomor telepon dan menandatangani surat pernyataan.
Akhirnya setelah terus menerus disarankan mencabut nomor telepon maka dengan sangat terpaksa saya pun tanda tangan padahal saya sudah menggunakan nomor tersebut selama lebih dari 20 tahun.
Telepon rumah yang bermasalah itu akhirnya aktif lagi dan tidak ada penjelasan dari Telkom kenapa sampai bisa dipakai orang lain. Tetapi ternyata aktivasi yang terjadi tanpa penjelasan dan informasi tersebut tidak berpengaruh pada pencabutan sambungan telepon yang saya miliki.
Andreas
08132970****
Tanggapan Telkom
Terimakasih kepada Detik.com yang telah berkenan memuat surat Bapak Andreas pada tanggal 6 Februari 2020 berjudul "Nomor Telepon Terpakai Pelanggan Lain, Telkom Menyarankan Pencabutan", dengan ini kami sampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami Bapak Andreas.
PT Telkom telah menindaklanjuti permasalahan tersebut dan Bapak Andreas juga telah mengkonfirmasi bahwa layanan Telelkomunikasi saat ini sdh berfungsi kembali.
Kami mengucapkan terimakasih atas masukan dan kesetiaan Bapak Andreas menggunakan Indihome sebagai solusi dan support kegiatan sehari-hari.
Hendro Cahyadianto
Manajer Sekdiv & Humas
Telkom Regional IV Jateng & DIY