Keluhan
(SOLVED)Saya adalah nasabah bank CIMB Niaga yang pada tanggal 29 Maret 2019 menukarkan point reward kartu kredit dan tabungan CIMB Niaga dengan voucher KFC sebesar Rp 200 ribu.
Tetapi sampai saat ini, voucher tersebut belum dikirimkan. Saya sudah beberapakali menelepon call centre 14041 yang hanya menerima janji yang sampai saat ini belum ada realisasi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Roni
08121336****
(13/06/2019)
Jawaban
Tanggapan CIMB Niaga
Sehubungan dengan surat Bapak Roni yang berjudul "Belum Dikirimkan, Kecewa Penukaran Poin CIMB Niaga" (Detik.com, 13 Juni 2019), dengan ini kami sampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami Bapak Roni.
Sebagai tindak lanjut dari keluhan tersebut, kami telah menghubungi Bapak Roni untuk menjelaskan permasalahan yang terjadi dan permasalahan telah diselesaikan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Deddy T. Hasibuan
Media Relations Group Head
PT Bank CIMB Niaga Tbk
(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.











































