Keluhan
(Solved)Saya membeli hardisk external merek Seagate 4 TB di JD.ID pada tanggal 07 Januari 2019. Berdasarkan iklan yang dibuat di website JD.ID, pengiriman ke alamat saya di Kalimantan Selatan adalah 5 sampai 10 hari kerja.
Namun sampai dengan saat ini, pesanan belum diterima. Tracking di aplikasi JD.ID belum ada perubahan status pengiriman. Saya sudah beberapakali konfirmasi ke customer service JD.ID melalui webchat, Instagaram, Facebook , telepon dan lainnya, namun jawaban yang diberikan belum ada yang memberikan kepastian kapan barang akan diterima.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Alex
08126425****
(30/01/2019)
Jawaban
Tanggapan JD.ID atas Surat Pembaca Bapak Alex
Menanggapi surat keluhan yang ditujukan pada kami oleh Bapak Alex pada 30 Januari 2019 di halaman ini, kami dari JD.ID telah menghubungi konsumen untuk menjelaskan kondisi yang sebenarnya.
Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami. Terdapat kendala pada armada logistik kami sehingga pesanan mengalami keterlambatan. JD.ID selalu bertanggung jawab agar pesanan bisa tiba sesegera mungkin dan saat ini pesanan telah diterima oleh konsumen pada 31 Januari 2019. Kami juga telah menghubungi konsumen untuk mengonfirmasi hal ini. Dengan demikian permasalahan ini dianggap selesai.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Iwan Arigayota
Head of Customer Service JD.ID
(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.











































