Keluhan
(Solved)Beberapa waktu yang lalu saya melakukan permintaan pemblokiran kartu kredit Vis Bank BCA dan meminta penggantian kartu kredit tersebut. Kemudian saat bersamaan ada kartu kredit BCA saya yang lain juga habis masa berlakunya.
Kebetulan rumah saya sedang direnovasi total dan kami pindah rumah. Alamat pengiriman yang baru sudah saya berikan ke pihak customer service kartu kredit BCA.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tetapi sampai saat ini kartu tersebut belum saya terima dan pihak mandor tidak pernah menerima kedatangan kurir tersebut. Kurir juga tidak menghubungi saya untuk minta kejelasan. Mohon tanggapan dari pihak BCA, terima kasih.
Iskandar
087712001***
(06/04/2018)
Jawaban
Tanggapan Kartu Kredit Pengganti BCA Belum Diterima
Menanggapi keluhan Bapak Iskandar Zulkarnaen yang disampaikan melalui Suara Pembaca Detikcom tanggal 6 April 2018 berjudul "Kartu Kredit Pengganti BCA Belum Diterima", perkenankan kami menyampaikan terima kasih atas perhatian dan kepercayaan yang telah diberikan kepada PT Bank Central Asia, Tbk.
Sehubungan dengan permasalahan tersebut dapat kami informasikan bahwa petugas BCA telah mengirimkan kartu kredit pengganti dan telah diterima pihak yang diberi kuasa pada 11 April 2018. Sekali lagi, kami mohon maaf atas kekurangnyamanan yang dialami beberapa waktu yang lalu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.











































