Tagihan Kartu Kredit Danamon sudah Dikonversi, Tapi tidak Dikoreksi

Suara Pembaca

Tagihan Kartu Kredit Danamon sudah Dikonversi, Tapi tidak Dikoreksi

Novi - detikNews
Senin, 22 Jan 2018 13:12 WIB
Keluhan
Pada tanggal 30 Oktober 2017, saya melakukan pembelanjaan di Toko Kasitu sebanyak dua kali dengan nominal Rp 2,3 juta dan Rp 2.834.000 dengan pembayaran menggunakan kartu kredit Danamon.

Tanggal 24 November 2017, saya mengajukan tagihan tersebut konversi tagihan menjadi cicilan melalui call center dan disetujui oleh Danamon. Namun di lembar tagihan yang saya terima (26/11) masih tertera di tagihan tersebut belum dijadikan cicilan dan tertagih penuh.

Saya kembali menelepon call center untuk menanyakan hal ini, jawabannya adalah cicilan akan ditagihkan di bulan berikutnya sehingga saya tidak perlu melakukan pembayaran atas tagihan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di bulan berikutnya, salah satu tagihan sudah berubah menjadi cicilan dan tagihan yang satunya masih tertagih penuh. Hal ini menimbulkan interest sebesar Rp 162.874.

Call center yang saya hubungi memberikan saya nomor laporan dan menjanjikan proses penanganan selama 7 hari kerja. Tetapi sampai surat ini saya kirimkan, belum ada solusi yang diberikan. Saya harap ada respon dari pihak Danamon untuk segera menyelesaikan masalah ini.


Novi
novi.nurinds@gmail.com
081318261153

Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads