Informasi CS Grapari Medan tidak Sesuai

Suara Pembaca

Informasi CS Grapari Medan tidak Sesuai

Erwan - detikNews
Senin, 06 Nov 2017 13:53 WIB
Keluhan
Saya adalah pelanggan Telkomsel Prioritas yang pada tanggal 9 Oktober 2017 ke Grapari Telkom Group Medan untuk melakukan proses balik nama salah satu nomor kartu Halo saya ke nama adik sepupu.

Nomor tersebut merupakan induk dari kartu paket Halo data untuk data internet 12 Gb yang artinya pembayaran untuk kartu tersebut menjadi satu tagihan dengan kartu induknya.

Sebelum melakukan proses balik nama, saya menanyakan ke customer service apakah kuota data yang ada masih bisa digunakan? Customer service memastikan bahwa kuota tersebut masih tetap bisa digunakan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hari kedua setelah proses balik nama berhasil, ternyata kartu itu telah dikenakan biaya atas penggunaan internet. Kemudian saya membuat pengaduan ke Grapari Telkom Group Medan hari itu juga.

Dan pada tanggal 13 Oktober 2017, saya dihubungi bagian pengaduan yang mengatakan bahwa kartu Halo Data 12 Gb saya bisa diaktifkan kembali dalam waktu 7 x 24 jam.

Setelah menunggu sekian lama, pada tanggal 1 November 2017, saya dihubungi bagian pengaduan yang mengatakan paket Halo Data tersebut tidak bisa diaktifkan lagi. Mohon tanggapan dari manajemen terkait untuk menyelesaikan masalah saya ini. Terima kasih.


Erwan
erw4n@ymail.com
0811635351

Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads