Diinformasikan sudah Sampai, Pesanan Online belum Diterima

Suara Pembaca

Diinformasikan sudah Sampai, Pesanan Online belum Diterima

Ismanto - detikNews
Kamis, 23 Feb 2017 11:12 WIB
Diinformasikan sudah Sampai, Pesanan Online belum Diterima
Ilustrasi belanja online Foto: GettyImages
Keluhan
(Permasalahan sudah selesai dengan baik)

Pada tanggal 15 Februari 2017, saya melakukan pemesanan paket kamera Xiaomi Yi di Lazada seharga Rp 1.280.000 dan pembayaran sudah diverifikasi.

Sebagai catatan, saya menggunakan alamat pengiriman yang sudah berkali-kali dipakai saat berbelanja di Lazada, yaitu atas nama seorang teman saya dengan alamat kampus.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Biasanya paket dari Lazada atau toko daring lain akan dititipkan oleh kurir di pos satpam dan tidak ada masalah.

Dua hari kemudian saya menerima email dari Lazada yang menyatakan barang gagal dikirimkan karena tidak menemukan alamat pengiriman. Lalu saya menghubungi CS dan memberikan panduan arah.

Tanggal 20 Februari 2017, melalui email Lazada menyatakan barang sudah diterima. Di website Lazada juga dinyatakan sudah diterima.

Padahal hingga suara pembaca ini ditulis, barang tersebut belum saya terima. Saya sudah berkali-kali menghubungi Lazada melalui Live Chat, email, telepon, maupun media sosial. Jawabannya sama, yaitu akan ditindaklanjuti dengan pihak terkait.


Ismanto
an.ismanto@gmail.com

Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads