Pesanan Belum Diterima, Kecewa Layanan Jasa Kurir

Suara Pembaca

Pesanan Belum Diterima, Kecewa Layanan Jasa Kurir

Yandhinur - detikNews
Kamis, 22 Sep 2016 10:54 WIB
Pesanan Belum Diterima, Kecewa Layanan Jasa Kurir
Ilustrasi Foto: nd.gov
Keluhan
(JNE sudah menanggapi keluhan)

Pada tanggal 7 September 2016, saya membeli barang dari bukalapak.com dengan nomor transaksi 160308795871. Pesanan dikirimkan dengan JNE Reguler nomor resi SUBB109679737416 keesokan harinya.

Akan tetapi hingga surat ini saya kirimkan, barang belum saya terima. Status tracking di JNE per tanggal 17 September 2016 menunjukkan bahwa barang sudah berada di area Tangerang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saya sudah menghubungi JNE beberapakali, ternyata barang saya tertukar dan terbawa hingga ke Semarang. Sampai saat ini, setiap saya tanyakan JNE, info yang diberikan adalah bahwa barang sedang diteruskan kembali ke Tangerang.

Dalam hal ini saya dirugikan oleh JNE karena telah membayar transaksi senilai Rp 336.000 termasuk biaya kirim dengan JNE. Toko online Bukalapak menyatakan bisa mengembalikan dana saya jika memang barang hilang pada saat pengiriman.

Namun hingga saat ini, status pengiriman barang saya masih tidak jelas dan pihak JNE cenderung mempersulit penyelesaian masalah ini. Melalui Surat Pembaca ini, saya meminta agar pihak JNE segera menyatakan bahwa barang tersebut hilang agar Bukalapak dapat segera me-refund dana saya. Terimakasih.


Yandhinur
siyandi@yahoo.com
081322830371

Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads