Keluhan
Sebagai pengguna setia e-Toll Card, saya tidak melewatkan kesempatan mengikuti promo jalan tol diskon 20% yang berlaku H-3 dan H+3 Hari Raya Idul Fitri.Tanggal 8 Juli 2016, saya melintasi tol dari Brebes Timur hingga Bekasi. Dikarenakan tidak ada GTO saat di gerbang tol Palimanan, saya menyerahkan kartu e-Toll kepada petugas tol dan memang betul biaya dari Brebes Timur ke Palimanan mendapat diskon 20%.
Seharusnya pada saat di gerbang tersebut, petugas tol men-tap kembali etoll saya yang menandakan asal perjalanan saya yaitu dari Palimanan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Petugas tol menerapkan biaya full dan menyatakan e-Toll saya tidak bisa digunakan karena saya menggunakan kartu pembayaran elektronik yang diberikan oleh petugas tol di Palimanan.
Padahal saldo e-Toll saya masih tersisa Rp 225.300 dimana sangat cukup untuk membayar biaya tol Palimanan-Cikarang Utama.
Saya sangat kecewa sekali dengan pelayanan petugas Jasa Marga, yang tidak men-tap e-Toll card saya di Palimanan. Untuk pengendara lain, harap berhati-hati dan pastikan etoll Anda di-tap di gerbang sebelumnya.
Devi
demaviya@yahoo.com
081808621803
Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait
(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.











































