Koneksi Terputus, Kecewa Penanganan Komplain Pelanggan

Suara Pembaca

Koneksi Terputus, Kecewa Penanganan Komplain Pelanggan

Mardani - detikNews
Jumat, 22 Apr 2016 05:47 WIB
Foto: https://inet.detik.com
Keluhan
Sudah sejak tanggal 14 April 2016, hingga hari ini, internet dan UseeTV Indihome terputus. Awalnya saya biarkan saja karena sebelumnya koneksi akan pulih sendiri paling lama pada keesokan harinya.

Ternyata koneksi masih terputus hingga keesokan harinya. Call center yang saya hubungi mengatakan ada gangguan jaringan dan akan segera memprosesnya.

Tanggal 16 April 2016, kembali saya menghubungi 147. Petugas mengatakan akan meningkatkan statusnya menjadi urgent serta mengkonfirmasi ulang alamat rumah. Ternyata selama ini alamat yang terdaftar salah dan langsung dikoreksi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun sampai dengan surat ini saya kirimkan, koneksi masih bermasalah. Padahal saya sudah menghubungi call center setiap harinya.

Apa tanggung jawab pihak Indihome terhadap konsumennya?Β  Bertepatan dengan Hari Konsumen Nasional Tanggal 20 April, dimohon kedepannya semua ini bisa diperbaiki karena ternyata bukan saya saja yang mengalaminya.


Mardani
021 8647148

Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads