Keluhan
Yang terhormat Kementrian Perhubungan RI, Dinas Perhubungan Jawa Barat, dan Pengelola Jalan Tol Purbaleunyi, izinkan saya melaporkan kondisi jalan Tol Purbaleunyi.Sebagai pengguna rutin jalan tol Purbaleunyi, dimana setiap hari Senin pagi saya ke Bandung dan pulang ke Jakarta pada Jumat sore, meminta perhatian terhadap kualitas tol Purbaleunyi yang saat ini bisa saya kategorikan rusak parah.
Banyak jalan berlubang yang sangat dalam di kedua arahnya dan sangat membahayakan pengguna jalan tol tersebut. Terlebih kualitas tol dari arah Bandung ke Jakarta, sangat memprihatinkan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Oleh karena itu, mohon kiranya perhatian dari seluruh pihak yang bertanggung jawab atas jalan tol Purbaleunyi agar segera dilakukan perbaikan. Terimakasih atas perhatiannya.
Haryanto
Jl Duren Tiga, Jakarta Selatan
yuli.haryanto82@gmail.com
085319713603
Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait
(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.











































