Keluhan
(Agung Sedayu sudah menanggapi keluhan)Saya membeli rumah dengan cara tunai bertahap di Grand Galaxy City dengan developer terkenal Agung Sedayu dan sudah dilunasi pada tanggal 8 Januari.
Pada tanggal 7 Februari 2015, telah dilakukan serah terima unit rumah. Namun komplain atas beberapa kerusakan yang saya ajukan sejak bulan November 2014 belum sepenuhnya teratasi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kami sempat dipertemukan dengan kontraktor yang menurut kami membingungkan karena kami membeli rumah ini dari Agung Sedayu dan bukan kontraktor. Sepertinya Agung Sedayu lepas tangan setelah menerima uang kami.
Sampai dengan surat ini saya kirimkan, perbaikan atas kerusakan rumah kami masih belum selesai. Padahal kami sudah beberapakali menyampaikan komplain yang hanya mendapatkan janji tanpa bukti.
Ignatius
Jl. Bima, Jakarta Timur
hery_tham@yahoo.com
081310098220
Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait
(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.











































