Lamanya Proses Pasang Baru PLN

Suara Pembaca

Lamanya Proses Pasang Baru PLN

- detikNews
Selasa, 16 Des 2014 21:58 WIB
Keluhan
Saya mengajukan permohonan pasang baru listrik PLN melalui PLN 123 untuk 2 (dua) petak bangunan berdaya masing-masing 900 watt (11/11) dan sudah saya bayarkan pada tanggal 24 Nopember 2014.

Sesuai keterangan petugas PLN, dijanjikan proses pemasangan akan dilakukan dalam waktu 5 (lima) hari kerja.

Setelah waktu yang sudah dijanjikan terlewati, saya menanyakan status permohonan melalui email dan melalui PLN 123 yang katanya akan menindaklanjuti laporan saya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah ditunggu hampir sebulan tidak ada perkembangannya, saya ke kantor PLN Area Pondok Kopi untuk menanyakan permohonan saya dan diinformasikan bahwa untuk permohonan bulan November 2014 belum ada yang diproses.

Proses pemasangan baru dilakukan sampai bulan Oktober 2014 dikarenakan tidak tersedianya meteran prabayar. Saya benar-benar kecewa dengan pelayanan PLN yang sangat jauh dari service level yang dijanjikan.


Tangguh
Jl Cipinang Timur, Jakarta Timur
tangguheka@yahoo.com
0818990335



Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads