Keluhan
Beberapa hari lalu saya mendapat email dan sms pemberitahuan dari Bolt yang menyatakan bahwa kuota saya sebesar 24 GB akan habis masa berlakunya taggal 16 Juni 2014.Tanggal 15 Juni 2014, saya berusaha membeli paket lagi agar kuota tidak hangus. Saya mencoba melakukan pembelian pulsa melalui aplikasi mybolt di iPhone, namun gagal.
Kemudian saya mencoba melakukan pembelian melalui website mybolt, tetapi setelah dicoba berulang kali juga gagal tanpa banyak keterangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Akan tetapi pada tanggal 17 Juni 2014, saya menerima SMS dari Bolt berulangkali mengenai konfirmasi bahwa saya telah melakukan pembelian pulsa beberapa kali.
Saat saya cek melalui website Bolt , ternyata saya telah membeli pulsa pada tanggal 16 Juni antara pukul 21:50 - 23:00 dengan total pembelian sebesar 600 ribu.
Saya mencoba mencari alamat customer service Bolt pada website, tapi tidak menemukannya. Mohon tanggapan dari Bolt perihal permasalahan yang saya hadapi, terimakasih.
Putu Denik
Mahagoni Park , Tangerang Selatan
putudenix@yahoo.com
08113426055
Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait
(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.











































