Pesanan Lazada Melalui JNE Belum Diterima

Suara Pembaca

Pesanan Lazada Melalui JNE Belum Diterima

- detikNews
Senin, 05 Mei 2014 11:06 WIB
Pesanan Lazada Melalui JNE Belum Diterima
Keluhan
Saya memesan barang dari lazada.co.id pada tanggal 05 April 2014 dengan nomor pemesanan 302351732, informasi yang saya dapatkan bahwa pemesanan tersebut dikirim melalui JNE dengan resi pengiriman TGRB800807541914.

Namun dari status pengiriman yang saya pantau, ternyata hingga surat ini ditulis paket belum juga diterima, padahal status pengiriman paket dari supplier sudah dari tanggal 08 April 2014, dan pengiriman dilakukan dari Tangerang menuju Jakarta.

Sebelumnya saya sudah mengkonfirmasi hal ini ke pihak Lazada maupun JNE, dan info yang didapat dari pihak JNE bahwa paket saya tertukar dengan paket lain, sehingga memerlukan waktu untuk pencarian.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saya tidak diberi kepastian kapan paket pemesanan saya itu bisa diterima dan kekecewaan saya semakin besar karena Lazada dan JNE tidak ada itikad untuk bertanggungjawab terhadap paket tersebut, baik dengan cara menghubungi saya atau dengan cara lain.

Selain itu call center lazada dan JNE sangat sulit dihubungi. Mohon pihak Lazada dan JNE bisa bertanggungjawab atas nasib paket yang saya pesan tersebut. Terimakasih.


Erpan
Jl Asem Baris Raya, Jakarta Selatan
ependierpan@gmail.com
0811811186



Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(wwn/wwn)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads