Keluhan
Awal bulan mei 2011 saya mengajukan pembelian rumah di perumahan Bukit Dago Pamulang-Serpong-Puspitek melalui pengajuan KPR. 24 Mei 2011 dlakukan pembayaran awal (booking fee), berlanjut hingga 5 November 2011 pembayaran semua uang muka sejumlah Β± Rp 28 juta.Permasalahannya, hingga Desember 2011 rumah yang saya ambil belum juga selesai. Selain kualitas bangunannya tidak normal, kepastian penyelesaiannya sesuai perjanjian juga tidak akurat.
Saya memiliki dokumentasi perkembangan proses pembangunan rumah kami dari bulan ke bulan (8 bulan), yang intinya sangat mengecewakan atau berlarut-larut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Atas kondisi tersebut, saya dan isteri akhirnya putuskan untuk melakukan pembatalan pemesanan pembelian rumah, meskipun terlanjur bayar uang muka.
Pada 13 Februari 2012 saya kirimkan surat pembatalan pemesanan rumah ke pihak developer PT Dituka Rahardja Real Estate Developer. Namun hingga surat ini dibuat, penyelesaian pembatalan juga berlarut-larut tak kunjung menemui penyelesaian.
Kholis Ridho
Kedaung, Ciputat, Tangerang Selatan
kholisridho@ymail.com
081289495662
Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait
(wwn/wwn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.