Keluhan
Kira-kira pada minggu ke-3 atau ke-4 bulan september 2009 (tanggalnya saya lupa) saya menelepon ke Hotline Service LG yang tertera di kartu garansi untuk service mesin cuci merk LG model WF-H701PC yang sudah saya pakai kurang lebih 1 tahun. Mesin cuci saya rusak tidak bisa berfungsi sama sekali kemudian teknisi dari pihak Service LG datang ke rumah pada tanggal 28 September 2009Mesin cuci langsung dicek oleh teknisi tersebut. Setelah selesai saya tanya apa kerusakan mesin cuci tersebut. Si teknisi menjelaskan bahwa itu mungkin rusak di motor direct drive-nya dan mesin cuci ini sudah tidak ada garansi karena sudah lebih dari satu tahun.
Saya mengatakan kepada teknisi tersebut bahwa sebenarnya motor direct drive itu dijamin 10 tahun oleh LG. Seperti tertera di kartu garansi. Si teknisi tersebut menjawab bahwa dia akan tanyakan dulu ke kantornya dan akan cek ketersediaan komponen tersebut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemudian saya tunggu sampai 1 minggu sesuai janjinya namun belum juga ada info dari LG. Akhirnya saya telepon lagi ke Hotline Service LG dan Customer Service menjelaskan bahwa permohonan service saya sudah tercatat dan sedang menunggu barangnya karena belum tersedia.
Dan, sampai sekarang sudah hampir 1 bulan dari pertama kali teknisi mengecek mesin cuci ke rumah saya belum ada info apa-apa dari LG. Apakah konsumen harus menunggu tanpa kepastian dan kejelasan? Bagaimana dengan after sales service LG? Saya mohon kiranya dari pihak Service LG bisa segera menindaklanjuti kembali. Terima kasih.
Pariddudin Achmad
Permata Cimanggis Blok E1/1 Cimpaeun Cimanggis Depok
kang_parid@yahoo.com
081513500396
Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait
(msh/msh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.