Apakah Betul Perbaikan Samsung Bergaransi Sebegitu Lamanya

Suara Pembaca

Apakah Betul Perbaikan Samsung Bergaransi Sebegitu Lamanya

- detikNews
Senin, 13 Jul 2009 15:58 WIB
Keluhan
Pada 08/09/09 saya membeli Komputer dengan monitor LCD 16' Samsung melalui Nadia Persada Komputer Jl Srikandi 2 Tegal. Pada bulan 5 tahun 2009 warna monitor Samsung agak kemerahan. Oleh karena garansi saya kembalikan ke toko penjual.

Setelah 5 hari monitor dikembalikan. Kebetulan yang menerima adalah karyawan saya. Setelah saya cek ternyata mereka cuma merubah setting RGB pada monitor. Kemudian saya kembalikan lagi karena tidak merasa ada perbaikan.

Sampai sekarang, sudah 2 bulan, saya tanyakan ke toko, katanya masih di Service Center Samsung. Untuk produsen Samsung: apakah betul untuk perbaikan Barang yang bergaransi sebegitu lamanya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pengalaman saya komplain barang bergaransi berupa handycam bahkan bisa ditunggu. Kenapa di Samsung Service Center lama. Apakah standar service-nya lama. Atau tokonya yang bermasalah.

Saya mohon perhatian dari pihak Samsung. Terima kasih.

Ahmad Jamali
Jl Mertayudha RT 3 RW 7
Desa Margasari Kabupaten Tegal
logicpoto@yahoo.com
081904241411





Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait

(msh/msh)
Kirimkan keluhan atau tanggapan Anda yang berkaitan dengan pelayanan publik. Redaksi detikcom mengutamakan surat yang ditulis dengan baik dan disertai dengan identitas yang jelas. Klik disini untuk kirimkan keluhan atau tanggapan anda.



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads