Magetan - Fenomena Gunung Lawu 'bertopi' di Karanganyar, Jawa Tengah tengah viral di media sosial. Begini foto-fotonya.
Foto
Viral Gunung Lawu Bertopi Awan Nan Indah
Sabtu, 09 Mar 2019 11:00 WIB

Gunung yang juga berbatasan langsung dengan Provinsi Jawa Timur itu tampak tertutup awan di bagian puncak bak memakai topi. Foto : FB ViDiaa Deaa.
Foto-foto tersebut salah satunya diunggah oleh akun FB : ViDiaa Deaa. Begini fotonya. Foto : FB ViDiaa Deaa.
Foto tersebut memperlihatkan gumpalan awan putih berada di tepat di atas puncak Gunung Lawu. Foto : FB ViDiaa Deaa.
Jika dilihat lebih seksama, awan tersebut tampak berlapis-lapis menjadi satu yang menunjukkan fenomena alam tak biasa. Foto : FB ViDiaa Deaa.
Sejumlah warga yang melihat fenomena itu turut mengabadikan momen langka yang terjadi di gunung itu. Foto : FB ViDiaa Deaa.