Jakarta - Bagaimana kisah cinta anggota Polda Kalbar, Briptu Nova yang ijab kabul jarak jauh hingga menghadiri resepsi 1,5 jam di Pontianak?
Foto
Potret Cinta Briptu Nova: Ijab Kabul 'LDR' hingga Hadir Resepsi

Briptu Nova harus menyaksikan prosesi ijab kabul dirinya dengan Briptu Andik lewat video call dan terpisah jarak 800 km antara Jakarta-Pontianak. (Foto: Dok. Istimewa)
Ini dilakukan karena Nova harus menjalani ujian seleksi sebagai polisi Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) meski di hari H pernikahannya. (Foto: Dok. Istimewa)
"Saya harus tegar, karena itu pilihan saya, bukan karena paksaan siapa-siapa," kata Nova. (Foto: Dok. Istimewa)
Prosesi akad nikahnya mendapat perhatian dari Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan istrinya Tri Suswati. Tri sempat mengucapkan selamat atas pernikahan Nova-Andik melalui video call. (Foto: Dok. Istimewa)
Nova nyaris tidak menghadiri resepsi yang dilangsungkan hari Sabtu (28/4) di Pontianak. Namun akhirnya ia datang ke resepsi selama 1,5 jam. (Foto: Dok. Istimewa)
Nova dan Andik diketahui sudah berkenalan selama 2 tahun sebelum memutuskan untuk menikah. (Foto: Dok. Istimewa)
Resepsi pernikahan Nova-Andik juga sempat dihadiri Kapolda Kalbar Irjen Didi Haryono, Direskrimsus Polda Kalbar Kombes Mulyadi, dan Karoops Polda Kalbar Kombes Jayadi. (Foto: Dok. Istimewa)