Pemerintah Kota Semarang memperpanjang Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PKM) terkait pandemi virus Corona atau COVID-19 sampai batas waktu yang belum ditentukan. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta daerah di sekitar Kota Semarang juga menerapkan PKM.
"Banyak evaluasi yang kita lakukan, kita sedang cek sisi kewilayahan dulu. Semarang Raya masih jadi perhatian, maka Insya Allah hari ini atau besok kita akan sampaikan kepada Bupati atau Wali Kota di Semarang Raya untuk membuat kebijakan PKM," kata Ganjar usai rapat penanganan virus Corona di kantornya, Senin (6/7/2020).
Untuk diketahui, daerah Semarang Raya yaitu Kota Semarang, Kabupaten Kendal, Kabupaten Demak, Kabupaten Grobogan, Kabupaten Semarang, dan Kota Salatiga. Ganjar juga menyampaikan harapannya agar rapid test dan swab dilakukan massal di Semarang Raya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Makanya kalau Semarang Raya bisa PKM, bisa semua, kalau satu-satu ya sama saja, penyakit tidak kenal wilayah," kata Ganjar.
Untuk diketahui, PKM Kota Semarang jilid 4 sudah berakhir namun akhirnya diperpanjang hingga batas waktu yang belum ditentukan.
"Kami memutuskan PKM harus diteruskan. Sebagai payung hukum untuk kegiatan patroli yang melibatakan TNI Polri dan Pemkot. Perpanjangan perwal berikutnya tanpa periode," kata Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi saat jumpa pers di Kantor Dinkes Kota Semarang, Jl Pandanaran, Semarang, Minggu (5/7) malam.
(alg/sip)