Jokowi Minta Daerah Siapkan Anggaran Stimulus Ekonomi di APBD

Jokowi Minta Daerah Siapkan Anggaran Stimulus Ekonomi di APBD

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 25 Jun 2020 11:30 WIB
Presiden Jokowi Ikuti KTT Gerakan Non-Blok
Presiden Jokowi (Foto: Biro Pers Setpres)
Surabaya -

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta kepala daerah menyiapkan anggaran stimulus ekonomi guna meredam dampak pandemi virus Corona. Jokowi meminta anggaran stimulus ekonomi dimasukkan ke APBD.

"Kemudian, yang ketiga yang berkaitan dengan stimulus ekonomi. APBD juga harus berpikiran masuk ke sini. Dari nasional, pusat ada, tapi kalau dari daerah juga ada ini akan jauh lebih baik," kata Jokowi saat memberikan pengarahan terkait penanganan COVID-19 di Surabaya, Jawa Timur, seperti dilihat dari YouTube Setpres, Kamis (25/6/2020).

Selain itu, Jokowi meminta belanja APBD dipercepat. Hal itu, kata dia, dilakukan agar percepatan pertumbuhan ekonomi dapat terjadi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Selain menyiapkan anggaran untuk stimulus ekonomi di APBD, saya juga minta yang berkaitan dengan belanja APBD ini dipercepat. Baik belanja modal, belanja barang itu segera dilakukan agar terjadi percepatan pertumbuhan di tingkat masyarakat," ujarnya.

Lebih lanjut, Jokowi juga meminta kepala daerah memantau penyaluran bantuan sosial. Dia meminta jangan sampai ada masyarakat yang membutuhkan tidak mendapatkan bansos.

ADVERTISEMENT

"Untuk bupati dan wali kota, selain urusan kesehatan juga saya minta untuk dipantau, dilihat yang berkaitan dengan bansos. Jangan sampai ada yang tercecer. Kalau ada yang tercecer tolong diatasi oleh provinsi gubernur atau oleh wali kota atau oleh bupati di tingkat kabupaten. Sehingga masyarakat yang memerlukan bantuan betul-betul bisa mendapatkan," tutur Jokowi.

Tonton juga video 'Jokowi Ingatkan Ancaman COVID-19 Belum Berakhir':

(mae/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads