Rampok Gondol Rp 90 Juta dari Minimarket di Bintaro, Polisi Turun Tangan

Rampok Gondol Rp 90 Juta dari Minimarket di Bintaro, Polisi Turun Tangan

Tim detikcom - detikNews
Kamis, 04 Jun 2020 14:04 WIB
Ilustrasi Pencurian Rumah
Ilustrasi (Edi Wahyono/detikcom)
Jakarta -

Perampokan terjadi di sebuah minimarket di kawasan Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Polisi yang mengetahui peristiwa itu turun tangan menyelidiki kasus tersebut.

"Masih lidik (diselidiki)," ujar Kanit Reskrim Polsek Pesanggrahan Iptu Fajrul Choir saat dihubungi, Kamis (4/6/2020).

Fajrul mengatakan pihak pengelola minimarket telah membuat laporan pencurian kepada polisi. Dia mengatakan laporan tersebut sedang ditindaklanjuti.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"(Pengelola sudah) bikin LP (laporan polisi)," katanya.

Seperti diketahui, komplotan perampok menyatroni sebuah minimarket di kawasan Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Perampok yang berjumlah 4 orang berhasil membawa kabur uang puluhan juta rupiah.

"Sekitar Rp 90 jutaan (yang dirampok)," kata salah saksi bernama Virginia (21) kepada wartawan, Kamis (4/6/2020).

Virginia menjelaskan, kejadian itu terjadi pada Selasa (2/6) sekitar pukul 02.30 WIB. Dia menyebut para pelaku yang datang ke minimarket itu menggunakan mobil putih langsung masuk satu per satu ke minimarket.

"Dia keliling area sales dulu, terus area sales temen saya di sini dia langsung dicegat lewat belakang dia ditanyain kunci brankas di mana terus atasan saya lagi SO harian di gudang pas tamu saya manggil atasan saya kaget lagi dicegat abis itu buka brankas terus semua disuruh tiarap," katanya.

Dia mengatakan komplotan pelaku itu juga mempersenjatai diri dengan senjata api dan senjata tajam berupa celurit. Korban yang merupakan penjaga toko diancam akan dilukai jika tak menuruti keinginan pelaku.

"Tamu saya yang satu dikalungi celurit, terus abis itu ambil uang yang di brankas aja. (Saya) cuman disuruh diem aja kayak biasa, ya jangan berkutik lah intinya kayak gitu," katanya.

Halaman 2 dari 2
(fas/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads